Dalam rangka pencegahan penularan virus Covid -19, SDN Mengani serentak mengadakan vaksinasi pada tanggal 20 Januari 2022. Adapun target sasaran vaksinasi dosis I,II SD dan PAUD umur 6 sampai dengan 11 tahun, sebanyak 89 orang. Dengan rincian sebagai berikut; SD (85 orang), PAUD (4 orang). Teregistrasi sebanyak 89 orang, tervaksin dosis I sebanyak 5 orang, serta tervaksin dosis II sebanyak 84 orang.
Kegiatan vaksinasi yang bertempat di SDN Mengani terpantau berjalan tertib dan lancar.